KOTA SEMARANG, BANKOM SEMARANG NEWS.ID – Polrestabes Semarang menggelar upacara Pemberian Penghargaan kepada personil yang dinilai berprestasi dalam pelaksanaan tugas yang dilaksanakan di halaman apel Mapolrestabes Semarang, Senin (03/02/2025).
Pemberian reward tersebut merupakan bentuk apresiasi Polrestabes Semarang terhadap anggota yang telah bekerja penuh dedikasi dan berprestasi sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya.
Baca juga : Polda Jateng Bersama PT. Sucofindo Advisory Utama Gelar Assessment Center PNBP Tahun 2025
Upacara pemberian penghargaan yang dipimpin langsung oleh Kapolrestabes Semarang, Kombes. Pol. M. Syahduddi, S.I.K., M.Si. tersebut juga dihadiri oleh Wakapolrestabes Semarang AKBP. Wiwit Ari Wibisono, S.I.K., S.H.,M.H. sertaa PJU dan seluruh personil Porlestabes Semarang.
Personil Polrestabes Semarang yang mendapatkan piagam penghargaan dari Kapolrestabes Semarang tersebut adalah Ipda Arel Dewanta yang berhasil menggagalkan aksi bundir di jembatan TOL Jangli pada minggu siang Minggu (26/01/2025).
Dalam sambutannya, Kapolrestabes Semarang, Kombes. Pol. M. Syahduddi menyampaikan terima kasih kepada anggota Polrestabes Semarang yang telah melaksanakan tugas dengan dedikasi yang tinggi sehingga mendapatkan hasil yang lebih baik dan dia juga menekankan kepada personel untuk menghindari tindakan yang dapat mencoreng institusi Polri.
“Mari kita tingkatkan jiwa-jiwa penolong dalam kegitan pelayanan kepada masyarakat maupun dalam kehidupan bermasyarakat,” kata Kombes Pol M Syahduddi,
Baca juga : Kapolrestabes Semarang Kunjungi Kampung Klayar Kelurahan Trimulyo, Daerah Terdampak Banjir
Kapolrestabes menegaskan, anggota untuk meninggalkan segala pola-pola lama yang menakut-nakuti dan memeras masyarakat. Mari kita melaksanakan tugas dan pelayanan tanpa pamrih.
Baca juga : Polda Jateng Kembalikan Marwah Obwis Religi Gunung Kemukus, Ungkap Kasus TPPO
“Semoga kedepannya dengan diberikannya penghargaan kepada personel Polrestabes Semarang yang berprestasi, dapat menjadi contoh dan tauladan kepada anggota yang lain untuk mencapai prestasi dalam bertugas,” pungkas Kapolrestabes Semarang berharap. (Red/Tomo)